Penyusunan Strategi Rekomendasi BUMDES

Authors

  • Daru Dewantoro
  • Lilis Nurhayati

Keywords:

SWOT, QSPM, Perencanaan Strategi

Abstract

Pengabdian masayarakat bertujuan untuk membantu penyusunan strategi pengembangan Bumdes Tegal De Aloe Vera sebagau usaha milik desa yang baru dibentuk. Metode integrasi antara analisis SWOT dan QSPM diimplementasikan dalam mengidentifikasi faktor internal dan eksternal oranisasi dan selanjutnya dijadikan dasar dalam perumusan rekomendasi strategi serta pemrioritasan strategi yang telah direkomendasikan. Hasil analisis SWOT mampu merekomendasikan 9 strategi, melalui analisa QSPM strategi yang menjadi prioritas adalah menambah fasilitas bermainan anak-anak dengan memanfaatkan fleksibilitas pendanaan dari desa, melakukan upaya bisnis baru dengan menjual aneka bunga hias, melakukan pelatihan penguasaan TIK dan media social untuk pemasaran dengan memanfaatkan peluang kerjasana dari pihak industry, organisasi pendidikan dan Lembaga Swadaya Masyarakat. Dengan adanya dokumen formal perencanaan strategi, proses bisnis Bumdes Tegal De Aloe Vera akan lebih terarah dalam upaya pencapaian tujuan yang diharapkan.

Downloads

Published

2023-12-22

How to Cite

Daru Dewantoro, & Lilis Nurhayati. (2023). Penyusunan Strategi Rekomendasi BUMDES . POTENSI : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(4), 15–23. Retrieved from https://journal.feb.undaris.ac.id/index.php/PotensiAbdimas/article/view/3